Email + Chatting + Social Network = Digsby !!
Waahhh... baru liat judul postingannya aja , sudah takut dahulu. Benar..! Mengapa tidak, satu aplikasi yang bisa menampung semua kebutuhan berkomunikasi ala internet. Digsby, satu program yang mampun menjawab semua pertanyaan anda. Ketika Im melanda, kita juga berramai - ramai mengunduh aplikasi tersebut, kemudian ketika email mulai menjamur, kita pun senantiasa mengecek inbox email kita. Yang saat ini sedang hangat - hangat nya, Social Networks, semua orang mendaftar dan mengecek statusnya, mengupload foto mereka masing - masing. membahas topik - topik yang sedang hangat.
Untuk yang mempunyai email di Yahoo, Google, Hotmail pastinya mempunyai Im yang bisa bercakap - cakap di satu tempat sesuai dengan naungan webhost (yahoo atau Google dst). Dan terkadang tidak semua teman - teman kita mempunyai email yang sama dengan kita, kadang mereka ada yang mempunyai akun di Yahoo saja atau Google saja. Kemudian muncul era Social networks, mulai dari Friendster, kemudian yang masih Booming adalah Facebook, kemudian muncul microblogging, twitter.
Digsby adalah satu aplikasi yang bisa menjawab semua kebutuhan komunikasi di internet tanpa harus repot - repot membuka browser. Digsby, satu aplikasi untuk semua Im, Social Networks dan Email. satu aplikasi yang bisa anda buka sambil anda menikmati suguhan pekerjaan kantor yang membosankan. Dengan disgby, anda hanya perlu memasukkan password dan username untuk login di beberapa situs seperti :
Untuk Im :
1. Yahoo Messengger
2. Google talk
3. Aim
4. Icq
5. Jabber
6. Msn
7. Myspace Im
8. Facebook chat (dengan chat ini anda tidak harus repot2 login dan membuka browser)
bahkan anda bisa chattingan sambil melihat orang yang anda ajak chat (video chat window)
Email :
1. Yahoo
2. Google
3. Aim Mail
4. Pop mail
5. Imap mail
untuk Social Networks
yang menarik dari program ini adalah anda tidak harus membuka satu persatu cukup username dan password tiap host, kemudian anda tinggal menunggu setiap update yang ada.
1. Facebook
2. Twitter
3. MySpace
4. LinkedIn
Pastinya anda sangat ingin segera mendownload program ini kan ? baiklah berikut linknya.
DISINI
semoga bermanfaat..!
sumber :http://engkos-hermawan.blogspot.com/2010/06/email-chatting-social-network-digsby.html
0 Komentar untuk "Email + Chatting + Social Network = Digsby !!"